Cara Membuat Halaman About Di Blog

Cara membuat halaman about di blog adalah salah satu hal pertama yang harus teman-teman mengerti sebab keberadaan dan fungsi halaman about sangat penting sekali dalam sebuah blog. Artikel ini merupakan salah satu artikel tentang pengalaman saya membangun blog melalui blogger. Hal pertama yang biasa saya lakukan apabila membuat blog baru adalah dengan membuat halaman about.

cara membuat halaman about di blog
cara membuat halaman about di blog

Apa itu halaman about?

Halaman about sangat penting sekali dalam sebuah blog maupun website. Seperti sebuah buku, halaman about merupakan kata pengantar yang menggambarkan secara ringkas tentang blog tersebut. Saat kalian membuat blog dengan tujuan untuk di monetisasi dengan Google AdSense, halaman blog juga harus wajib ada sebagai salah satu syarat diterima menjadi publisher Google AdSense. Biasanya para pengelola blog memberi judul sebagai halaman about, about us, atau tentang kami. 

Fungsi halaman about

Fungsi utama sebuah halaman about yakni sebagai perkenalan antara pengelola blog dengan pengunjung blog. Melalui halaman about pengunjung dapat mengetahui siapa nama pengelola blog, tujuan blog, dan pokok-pokok pembahasan apa saja yang ada dalam blog.

Contoh halaman about

Halo, selamat datang di blog saya ini ...

Nama saya Dwi Yulianto. Ini merupakan salah satu blog yang saya kelola. Saya mengenal blog kurang lebih sejak tahun 2010. Mulai tahun 2016 saya mulai aktif belajar lebih dalam mengenai blog. Blog menjadi sarana berbagi cerita, informasi, dan pengetahuan. Banyak sudah manfaat yang saya rasakan dari aktivitas saya menulis blog. Menambah pengetahuan, memperluas wawasan, dan mendapatkan penghasilan bisa saya dapatkan dengan menulis melalui blog.

Blog yang sedang anda kunjungi ini berisi tentang pengalaman, informasi, tips, dan tutorial menarik lainnya. Sumber penulisan berasal dari pengalaman saya sendiri maupun dari sumber lain yang akan saya coba tulis dengan semenarik mungkin.

Untuk menghubungi saya, anda bisa menuju ke halaman Contact Us.

Salam 

Diatas merupakan contoh isi halaman about pada blog saya ini. Jika nanti teman-teman ingin membuat halaman about isinya kurang lebih cukup seperti itu atau bisa teman-teman tambahkan.

Cara membuat halaman about

Untuk cara membuat halaman about di blog saya akan jelaskan secara rinci dibawah ini.

cara membuat halaman about di blog
cara membuat halaman about di blog

  1. Masuk ke Dasboard Blogger
  2. Pilih Halaman
  3. Pilih Halaman baru (untuk membuat halaman baru)
Kemudian tampilan akan berubah seperti berikut ini.

cara membuat halaman about di blog
cara membuat halaman about di blog

  1. Pada kotak judul, tuliskan about, about us, tentang kami, tentang saya dll. (sesuai keinginan)
  2. Tulis halaman about sesuai yang kalian inginkan atau bisa mengembang contoh kata-kata halaman about yang sudah saya contohkan di atas.
  3. Dibagian kanan ada setelan halaman, opsi ... pilih jangan izinkan. Sebaiknya halaman about tidak perlu diberikan kontak komentar.
  4. Publikasikan
  5. Selamat halaman about sudah berhasil dibuat.
Itulah cara membuat halaman about di blog. Semoga sharing pengalaman saya bisa bermanfaat untuk kalian yang ingin mencoba mengelola blog. Bila masih ada yang perlu ditanyakan, teman-teman bisa memberikan pertanyaan melalui kolom komentar yang tersedia dibawah ini. 

Postingan populer dari blog ini

Aplikasi Pinjaman Online Cicilan 12 Bulan : Diawasi OJK, Bunga Rendah, Dan Cepat Cair

Download Aplikasi Pemutar Video Bokeh Untuk Android Terbaik

Daftar Harga Aplikasi ERP Terbaru